Gambar: Twitter Kizuna AI - @aichan_nel
3 bulan berlalu setelah memulai hibernasinya, sosoknya sebagai pelopor trend vtuber tidak akan tergantikan. Ya, siapa lagi kalau bukan Kizuna AI. Karakter yang identik dengan bando hati berwarna pink di atas kepalanya masih dirindukan oleh banyak fansnya.
Namun, akhir-akhir ini melalui akun Twitter #KZN(キズナ) (dibaca: Kizuna) yang merupakan karakter CeVIO AI Kizuna AI, merilis permainan yang bernama KZN Blaster. KZN Blaster merupakan permainan yang berbasis dari Giphy Arcade - Blast 'Em Up namun dengan sosok KZN sebagai protagonis dalam permainan ini.
Pada permainan KZN Blaster, kamu disuguhkan sebagai karakter untuk KZN untuk menumpas UFO serta menghindari dari tembakan alien. Terdapat tiga nyawa sebagai batasan hidup ketika karaktermu terkena tembakan atau tertabrak UFO.
Untuk memainkan permainan ini, kamu bisa memainkannya dengan mengklik link ini. Serta, kamu bisa mem-follow akun Twitter KZN untuk melihat gambar-gambar lucunya.
#KZN #PlayWithMe #dancing #cat pic.twitter.com/PaHof3K0Br
— #KZN(キズナ) (@KZN_dayo) June 14, 2022
Web developer dan penulis untuk website TAGISME. Melakukan semua hal yang dicintai dan mencintai apapun yang dilakukannya.